Cara Mengatasi Internet Axis Lemot

10 Cara Mengatasi Internet Axis yang Lemot Dengan Mudah

Jaringan internet Axis kamu lemot? Tidak perlu khawatir, ikuti cara-cara untuk mengatasinya berikut ini dengan mudah

Pengguna Axis saat ini terus bertambah.

Namun saat berbicara soal provider, maka tidak akan bisa dihindari dari yang namanya gangguan.

Gangguan yang dimaksud tidak lain ialah lemot. Pastinya masalah lemot ini akan mengganggu aktivitas kamu sehari-hari jika kamu menggunakan Axis.

Jika kamu sedang mengalami masalah internet Axis lemot, berikut akan Uplotify.id jelaskan cara untuk mengatasinya.

Penyebab Internet Axis yang Lemot

Harus kamu tahu, ada beberapa hal yang bisa membuat internet Axis kamu lemot atau tiba-tiba lemot. Di antaranya:

  • Masalah cuaca yang sedang buruk
  • Jaringan Axis yang sibuk, misalnya di jam kerja
  • Pengaturan internet yang tidak sesuai
  • Ada aplikasi yang menyedot kuota di latar belakang
  • Jaringan sedang maintenance
  • Sistem HP kamu terdapat masalah

Cara Mengatasi Internet Axis yang Lemot

Berikut adalah cara mengatasi internet Axis yang lemot. Ikuti satu persatu tipsnya agar internet kamu bisa kembali normal.

1. Restart Sistem HP

Ketika kamu sedang browsing, membuka Youtube, TikTok dan sejenisnya, kemudian loading terasa lama, kamu harus coba merestart HP.

Merestart HP bisa membantu merefresh jaringan Axis. Hal ini dapat membantu mengatasi jaringan yang lemot.

2. Ganti Jenis Jaringan ke 4G / 3G

Axis saat ini memiliki jaringan 4G yang bisa dibilang cukup stabil. Kamu bisa mempertimbangkan untuk mengunci jaringan Axis di 4G.

Meski demikian, setiap wilayah tidak selalu sama. Kalau kamu merasa jaringan 4G Axis di tempat kamu lemot, lebih baik kamu ganti saja ke 3G.

Caranya seperti berikut ini:

  1. Buka menu Telepon di HP kamu.
  2. Ketik *#*#4636#*#* pada dial telepon, lalu ketuk Panggil.
  3. Setelah itu, pilih Informasi Telepon.Pilih Informasi Telepon di HP
  4. Geser ke bawah. Pada menu Informasi Telepon, kamu akan melihat opsi untuk memilih jenis jaringan kartu.
  5. Pilih jenis jaringan yang sesuai dengan preferensi kamu. Contoh di sini adalah LTE / WCDMA.Pilih Jenis Jaringan di HP
  6. Selesai.

WCDMA adalah jaringan 3G. Sedangkan LTE adalah jaringan internet 4G. Kamu bisa mengatur WCDMA Only atau LTE Only kalau ingin mengunci sinyal ke 3G atau 4G.

Tempat kamu sudah mendukung 5G? Kamu juga bisa menggunakan jaringan 5G tersebut.

3. Gunakan APN Axis

Di HP yang kamu gunakan, saat kartu Axis aktif, akan ada pengaturan APN yang aktif secara otomatis.

Kamu bisa mengatur APN tersebut. Barangkali pengaturan APN berubah dengan sendirinya tanpa kamu ketahui, yang berpengaruh ke internet yang jadi lemot.

Caranya sebagai berikut ini:

  1. Buka Pengaturan di HP kamu.
  2. Selanjutnya, buka Jaringan Seluler dan pilih kartu Axis kamu.Menu Jaringan Axis di HP
  3. Geser ke bawah dan buka menu APN.
  4. Selanjutnya, masukkan pengaturan APN Axis seperti berikut ini:
    • Nama: AXIS
    • APN: AXIS
    • Proxy: 10.8.3.8
    • Port: 8080
    • Username: AXIS
    • Password: 123456
    Pengaturan APN Axis
  5. Kalau pengaturannya sudah kamu atur semua, silahkan simpan.
  6. Selesai.

Kamu bisa cek rekomendasi APN Axis untuk hasil lebih maksimal

4. Pindah ke Lokasi yang Berbeda

Tempat dan lokasi yang kamu tinggali bisa berpengaruh ke jaringan internet.

Jika sinyal Axis di tempat kamu kurang bagus, maka secara otomatis internet juga akan menjadi lemot.

Karena itu, coba kamu pindah ke lokasi yang berbeda. Cara sederhananya, kamu bisa pindah ke ruangan yang lebih terbuka. Misalnya ruang keluarga, atau teras rumah.

Bahkan perbedaan 5 sampai 6 meter saja dapat berpengaruh lumayan ke sinyal.

5. Nonaktifkan Update Otomatis di HP

Di HP terdapat menu update. Sayangnya, kadang update ini bisa berjalan secara otomatis tanpa kita ketahui.

Karena itu, pastikan kamu sudah menonaktifkan update otomatis ini di HP. Caranya sebagai berikut:

  1. Buka Google Play Store di HP kamu.
  2. Selanjutnya, ketuk icon foto profil yang ada di bagian kiri atau kanan atas.Menu Setelan Google Play Store
  3. Akan muncul beberapa opsi. Silahkan pilih Setelan.
  4. Lanjut, ketuk menu Preferensi Jaringan.
  5. Selanjutnya, pilih menu Update Otomatis Aplikasi.Menu Preferensi Jaringan
  6. Di sini akan muncul lagi opsi yang bisa kamu pilih.
  7. Pilih Jangan Update Otomatis Aplikasi.Menu Jangan Update Otomatis Aplikasi

6. Nonaktifkan Mode Hemat Data

Mode hemat data hampir tersedia di semua gadget sekarang. Mode ini memiliki fungsi untuk mengontrol pemakaian data harian.

Mode hemat data cukup direkomendasikan, apabila kamu sedang mengalami masalah internet Axis yang lemot.

Karena mode ini secara tidak langsung akan memaksimalkan kecepatan internet kamu nantinya. Cara mengaktifkannya seperti berikut:

  1. Buka terlebih dahulu Settings di HP kamu.
  2. Selanjutnya, buka menu Jaringan Seluler dan pilih kartu SIM kamu.Opsi Jaringan Seluler di HP
  3. Selanjutnya, pilih menu Pengaturan data & Penggunaan data.Pilih Menu Pengaturan dan Penggunaan Data
  4. Kalau sudah, maka akan muncul menu baru.
  5. Silahkan ketuk menu Penghemat Data.Opsi Penghemat Data HP

7. Nonaktifkan Aplikasi Dengan Internet di Latar Belakang

Saat kamu menggunakan HP terdapat beberapa aplikasi yang berjalan di latar belakang.

Aplikasi-aplikasi menggunakan internet tanpa kamu ketahui. Dan hal ini akan membuat internet kamu menjadi terbagi dan membuatnya jadi lemot.

Kamu harus menonaktifkan aplikasi latar belakang tersebut dengan cara ini:

  1. Buka terlebih dahulu menu Settings di HP kamu.
  2. Buka menu Aplikasi di HP kamu.Menu Manajemen Aplikasi di HP
  3. Cari aplikasi yang kira-kira menggunakan data di latar belakang.
  4. Kalau sudah, silahkan coba nonaktifkan aplikasi tersebut.Coba Nonaktifkan Aplikasi Latar Belakang

8. Gunakan Internet di Malam Hari

Pada malam hari, internet Axis kamu akan menjadi lebih cepat, dikarenakan tidak banyak pengguna aktif.

Jika kamu ingin menggunakan internet untuk kebutuhan tertentu, seperti download atau upload, kamu bisa coba memakai internet di malam hari.

Kartu Axis terkunci, kamu harus tahu cara melihat kode PUK Axis

9. Tunggu Beberapa Waktu

Provider kadang bisa mengalami gangguan secara tiba-tiba. Misalnya karena kendala cuaca hingga memang sedang ada perbaikan.

Kamu bisa menunggu selama beberapa waktu hingga gangguan tersebut selesai. Internet Axis kamu akan cepat kembali nantinya.

10. Hubungi Customer Service Axis

Jika gangguan terjadi dalam jangka waktu yang lama, misalnya beberapa hari tapi internet tidak kunjung membaik, kamu bisa membuat laporan ke customer service.

Menghubungi Axis dapat dilakukan di:

Cara lapornya, kirimkan pesan beserta nomor kamu dan lokasi tempat tinggal. Nanti CS Axis akan meneruskan laporanmu tersebut untuk ditindak lanjuti.

Kesimpulan

Ikuti solusi-solusi berikut ini untuk mengatasi internet Axis yang lemot:

  • Restart Sistem HP
  • Ganti Jenis Jaringan ke 4G / 3G
  • Gunakan APN Axis
  • Pindah ke Lokasi yang Berbeda
  • Nonaktifkan Update Otomatis di HP
  • Nonaktifkan Mode Hemat Data
  • Nonaktifkan Aplikasi Dengan Internet di Latar Belakang
  • Gunakan Internet di Malam Hari
  • Tunggu Beberapa Waktu
  • Hubungi Customer Service Axis

Itulah cara-cara yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi masalah internet Axis yang lemot. Dengan ini, diharapkan internet Axis kamu bisa normal kembali.

Jangan lupa share ke teman-teman kamu yang membutuhkan. Tinggalkan komentar apabila ada pertanyaan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like